gravatar

Kode Smiley Emotion Facebook Chat

Apabila kamu sering chat di facebook dan suka menggunakan smiley, berikut ini ada kode2 smiley yang bisa dipakai di chat Facebook.

Smiley bisa dipergunakan dengan salah satu kode yang tersedia.

happy :-) :) :] =)

robot :|]

curly lips :3

pacman :v

upset >:O >:-O >:o >:-o

confused o.O O.o

squint -_-

kiki ^_^

heart

kiss :-* :*

angel O:) O:-)

devil 3:) 3:-)

Shark (^^^)

unsure :/ :-/ :\ :-\

cry :'(

grumpy >:( >:-(

sunglasses 8-| 8| B-| B|

glasses 8-) 8) B-) B)

wink ;-) ;)

gasp :-O :O :-o :o

grin :-D :D =D

tongue :-P :P :-p :p =P

sad :-( :( :[ =(

Chris Putnam :putnam:
Read More
gravatar

Upload photo ke Facebook dengan Opera Mini

Upload photo ke Facebook menggunakan handphone bukan Blackberry atau Iphone sangat repot, memang ada juga provider seluler yang menyediakan fasilitas buat upload menggunakan MMS, tapi apakah setiap kali upload photo ke Facebook harus mengganti kartu seluler ? Cara yang paling mudah adalah menggunakan fasilitas browsing dari Opera Mini download aplikasi Opera Mini sesuai dengan handphone yang kamu punya kemudian instal dan buka Opera Mini yang telah terinstal tadi isi alamat browsing menggunakan link dibawah ini :
http://www.facebook.com/help/contact.php?show_form=mobile
Tampilan Facebook yang kita buka hampir mirip seperti halaman tampilan Facebook di komputer. Login ke Facebook dan buka profilmu dan upload photo di handphone kamu. Untuk mempercepat upload photo usahakan ukuran filenya tidak terlalu besar sehingga upload photo tidak gagal, mudah bukan...selamat mencoba.
Read More
gravatar

Sejarah singkat Facebook







Facebook diluncurkan pertama kali pada tanggal 4 Februari 2004 oleh Mark Zuckerberg sebagai media untuk saling mengenal bagi para mahasiswa Harvard.

Dalam waktu dua minggu setelah diluncurkan, separuh dari semua mahasiswa Harvard telah mendaftar dan memiliki account di Facebook. Tak hanya itu, beberapa kampus lain di sekitar Harvard pun meminta untuk dimasukkan dalam jaringan Facebook. Zuckerberg pun akhirnya meminta bantuan dua temannya untuk membantu mengembangkan Facebook dan memenuhi permintaan kampus-kampus lain untuk bergabung dalam jaringannya. Dalam waktu 4 bulan semenjak diluncurkan, Facebook telah memiliki 30 kampus dalam jaringannya.

Dengan kesuksesannya tersebut, Zuckerberg beserta dua orang temannya memutuskan untuk pindah ke Palo Alto dan menyewa apartemen di sana.

Setelah beberapa minggu di Palo Alto. Zuckerberg berhasil bertemu dengan Sean Parker (cofounder Napster), dan dari hasil pertemuan tersebut Parker pun setuju pindah ke apartemen Facebook untuk bekerja sama mengembangkan Facebook. Tidak lama setelah itu, Parker berhasil mendapatkan Peter Thiel (cofounder Paypal) sebagai investor pertamanya. Thiel menginvestasikan 500 ribu US Dollar untuk pengembangan Facebook.

Jumlah account di Facebook terus melonjak, sehingga pada pertengahan 2004 Friendster mengajukan tawaran kepada Zuckerberg untuk membeli Facebook seharga 10 juta US Dollar, dan Zuckerberg pun menolaknya. Zuckerberg sama sekali tidak menyesal menolak tawaran tersebut sebab tak lama setelah itu Facebook menerima sokongan dana lagi sebesar 12.7 juta US Dollar dari Accel Partners. Dan semenjak itu sokongan dana dari berbagai investor terus mengalir untuk pengembangan Facebook.

Pada September 2005 Facebook tidak lagi membatasi jaringannya hanya untuk mahasiswa., Facebook pun membuka jaringannya untuk para siswa SMU. Beberapa waktu kemudian Facebook juga membuka jaringannya untuk para pekerja kantoran. Dan akhirnya pada September 2006 Facebook membuka pendaftaran untuk siapa saja yang memiliki alamat e-mail.

Selain menolak tawaran dari Friendster seharga 10 juta US Dollar, Zuckerberg juga pernah menolak tawaran dari Viacom yang ingin membeli Facebook seharga 750 juta US Dollar, dan tawaran dari Yahoo yang ingin membeli Facebook seharga 1 milyar US Dollar.

Tidak ada situs jejaring sosial lain yang mampu menandingi daya tarik Facebook terhadap user. Pada tahun 2007, terdapat penambahan 200 ribu account baru perharinya Lebih dari 25 juta user aktif menggunakan Facebook setiap harinya. Rata-rata user menghabiskan waktu sekitar 19 menit perhari untuk melakukan berbagai aktifitas di Facebook.
Read More
gravatar

Facebook Blogger

Nge-Blog dengan gaya Facebook dan berinteraksi dengan teman-teman pengguna Blogger dan siapapun boleh ikut serta dalam interaksi ini dengan syarat harus mempunyai akun Facebook dan akun email dari Gmail.
Untuk keikutsertaannya bagi para member sekalian silahkan masukan komentar dibawah ini dengan menyertakan Nama & Alamat email Gmail contoh :

Nama : ahmad
email : mamat212@gmail.com
kota : Jakarta

Ketentuan dan syarat keanggotaan :

1. Dilarang membuat posting yang berhubungan dengan SARA (suku, agama, ras)
2. Upload photo dan video tidak mengandung photo syur atau pornografi (disarankan upload photo ukuran kecil).
3. Posting blog sangat disarankan tentang informasi dunia blogger, facebook dan internet dll.
4. Dilarang memasukan link yang melanggar hukum dan pornografi.
5. Bebas berekspresi dengan teman - teman pengguna Blogger dan Facebook.
Read More